Kupang, TiTo – Dalam perayaan hari Natal tahun ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) telah mengagendakan kegiatan lomba pembuatan Pohon Natal bagi masyarakat umum dengan total hadiah puluhan juta rupiah.
Pohon Natal hasil kreasi masyarakat diwajibkan dipasang disepanjang ruas jalan Timor Raya dari kampung Bimoku di kelurahan Tarus kecamatan Kupang tengah hingga desa Noelmina kecamatan Takari yang berbatasan dengan kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS).
Ruas jalan Timor Raya yang ditetapkan sebagai lokasi pemasangan pohon Natal itu sepanjang kira-kira 50 kilometer dan merupakan batas wilayah kabupaten Kupang dengan Kota Kupang dan kabupaten Kupang dengan kabupaten TTS.
Rencana lomba tersebut disampaikan Benny Seubelan, ketua Panitia kegiatan kepada wartawan, Minggu (9/11).
Dikatakan pendaftaran peserta lomba dimulai tanggal 10-25 November 2025 dan tidak dipungut biaya alias gratis.
Waktu pengerjaan pohon Natal oleh peserta ditetapkan dimula pada 1-10 Desember 2025. Dan proses pembuatan wajib didokumentasikan dari awal hingga akhir dalam bentuk video berdurasi 3-5 menit. Kemudian, diunggah ke media sosial (TikTok/Facebook/YouTube) dengan tagar #lombahiaspohonnatalkabkupang. Link video wajib dikirimkan ke panitia paling lambat 10 Desember 2025.
Penilaian akan dilangsungkan pada 11-15 Desember 2025 dan pengumuman pemenang saat Natal bersama Pemerintah kabupaten Kupang.
Benny mengatakan salah satu syarat penting yang ditetapkan panitia adalah soal bahan pembuatan pohon Natal. “Bahannya harus dari bahan daur ulang, misalnya botol plastik atau bahan alami. Ini karena lewat moment ini kita mau mendorong kreativitas masyarakat dalam memanfaatkan bahan-bahan daur ulang,”katanya.
Benny menyebut sejumlah instansi yang diwajibkan terlibat dalam kegiatan tersebut yakni, sekolah, Puskesmas, desa, kelurahan, OPD, Gereja, Bank NTT, Bank BRI, Bank BNI, Perumda Tirta Lontar, Karang Taruna se-kabupaten Kupang, Polres Kupang, Yonif 743/PSY serta Brigif 21/Komodo. (kupangterkini.com)
