27.5 C
Kupang
Rabu, April 23, 2025
Space IklanPasang Iklan

Lagi, Warga Kabupaten Kupang Tersambar Petir di Sawah, Korban Cidera

Kupang, TiTo – Peristiwa petir menyambar warga kembali terjadi di wilayah kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT). Dalam sepekan ini sudah dua kali kejadian.
Pada Rabu (1/1) sore dua warga kelurahan Tuatuka kecamatan Kupang timur,
Yefta Seubelan dan Elgi Nokas tewas terkena sambaran petir di area persawahan Tuatuka. Kemudian pada Sabtu (4/1) siang sekitar pukul 14.00 WITA, peristiwa tersebut terjadi di area persawahan Kaniti kecamatan Kupang tengah.
Melkianus Isliko (34) warga desa
Oelpuah kecamatan Kupang tengah, menjadi korban dalam kejadian di persawahan Kaniti wilayah dusun V desa Penfui timur tersebut.
Melkianus mengalami cidera serius akibat terkena sambaran petir tersebut.
Sekitar pukul 19.30 WITA Melkianus masih menjalani perawatan medis di RSU W.Z Yohanis Kupang.
Kapolres Kupang AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata, S.I.K., M.H melalui
Kapolsek Kupang tengah, Ipda, Muhammad Ciputra Abidin, S.Tr.K., M.Si kepada timurtoday.id, Sabtu (4/1) malam menjelaskan kejadian ini bermula ketika pada Sabtu (4/1) sekitar pukul 09.00 wita Melkianus bersama Benyamin Isliko warga desa Oelpuah dan Melki Manhau, warga desa Oelnasi berangkat dari Oelpuah menuju area persawahan di Dusun V Kaniti Desa Penfui Timur untuk membersihkan tanah sawah menggunakan traktor yang akan disiapkan untuk menanam padi.
Pada saat proses pengerjaan tersebut cuaca mendung dan turun hujan. Namun ketiganya terus melakukan aktifitas dalam sawah tersebut.
Sekitar pukul 14.00 wita ketiganya hendak pulang dan saat itulah Melkianus tersambar petir dan terjatuh.
Benyamin dan Melki kemudian menolong korban dan membawanya ke RSU W.Z Yohanis Kupang.(Jmb)
Baca juga  Janjikan Proyek Listrik Tinus Raup Ratusan Juta Dari Petani Hingga Pejabat di Amarasi

Berita Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Tetap Terhubung

Berita terkini